Sebelum saya bahas mengenai bagaimana Cara Custom Permalink blogspot agar lebih SEO, ada baiknya saya jelaskan sedikit mengenai apa itu permalink? permalink sebenarnya merupakan kependekan dari permanen link atau tautan permanen, yaitu link url permanen yang dimiliki oleh setiap halaman blog atau situs sebagai referensi yang dapat digunakan oleh pengguna internet agar lebih mudah menemukan atau mengakses lokasi alamat url dari artikel yang dimaksud.

Link  tersebut sering juga disebut dengan istilah url (uniform resource locator) atau permanen link, disebut permanen link dikarenakan link tersebut sifatnya permanen atau tetap tidak bisa di ganti atau diubah karena jika satu kali saja diganti maka dapat dianggap sebuah link baru dan akan diperlakukan sebagai sebuah link artikel baru oleh mesin pencari meskipun konten artikelnya sama.

custom permalink agar berkualitas dan lebih seo
 Ilustrasi Permalink blogspot

Pada blog berflatform blogspot sebenarnya perma link untuk setiap artikel sudah di generate secara otomatis. Ketika artikel yang anda buat berhasil di publish maka blogspot akan membuatkan alamat permalink untuk artikel tersebut, pada umumnya nama dari url permalink artikel blog berflatform blogspot akan menyesuaikan dengan text judul yang digunakan, setiap spasi yang ada pada judul tersebut akan diganti menjadi dashes (-).

Kenapa Permalink Harus dimodifikasi?

Untuk beberapa alasan permalink perlu dimodifikasi, ada beberapa tujuan kenapa permalink harus dimodifikasi, diantaranya:

a. Agar permalink lebih mudah dibaca dan dipahami.

Semakin permalink mudah dipahami(human friendly)  dan mudah diingat maka itu akan lebih baik, baik dimata pengunjung maupun di mata mesin pencari.

Permalink pada blog berflatform blogspot jika tidak anda modifikasi maka akan menyesuaikan dengan judul artikel yang digunakan, terkadang untuk artikel yang panjang permalink hanya akan menampilkan beberapa kata judul yang tidak lengkap dan terkadang permalink yang digenerate oleh blogspot secara otomatis akan membuang beberapa kata penting yang harusnya ada, oleh sebab itu agar permalink lebih mudah untuk dipahami maka permalink perlu dimodifikasi.

b. Untuk Meletakan kata kunci (Keyword) yang dibidik

Permalink dapat digunakan untuk mengoptimalkan optimasi seo onpage yang dimiliki oleh sebuah artikel blog, brean dean sebagai satu salah pakar seo pernah menjelaskan dalam artikel blognya tentang seo onpage, bahwa salah satu yang harus kita libatkan untuk optimasi seo onpage adalah selalu mengupayakan untuk meletakan kata kunci yang dibidik pada permalink. dan sebisa mungkin buat permalink sesimple dan sependek mungkin.

c. Membuat permalink agar lebih pendek

Quicksprout dalam infografiknya menjelaskan bahwa menurut Matt cutts salah satu faktor optimasi seo onpage yang tidak kalah penting adalah membuat permalink sependek dan sesimple mungkin dan 
usahakan permalink terdiri dari 3 sapai 5 suku kata.

Jika kebetulan judul yang anda buat judul long tail keyword, jika anda tidak modifikasi kemungkinan besar permalink yang di generate otomatis oleh blogspot bisa jadi panjang mengikuti text judul, oleh karena itu jika anda kebetulan ingin melibatkan optimasi seo onpage pada permalink anda sebaiknya permalink tersebut anda modifikasi sedemikian rupa sehingga mengandung kata kunci yang dibidik dan juga usahakan agar terdiri dari 3 sampai dengan 5 suku kata.


Misalkan anda membuat artikel yang membidik kata kunci optmasi seo onpage,  kemudian judul yang anda buat untuk artikel tersebut adalah "bagaimana cara optimasi seo onpage yang benar", maka untuk membuat permalink agar dapat mengandung kata kunci yang dibidik, anda setidaknya harus memodifikasinya sehingga struktur url permalink untuk artikel tersebut kurang lebih menjadi nama_blog.blogspot.com/yyyy/dd/seo-on-page. 


Cara Memodifikasi Permalink Blogspot Agar lebih SEO

Untuk memodifikasi permalink pada blogspot sebenarnya sangat mudah sekali karena blogspot sudah menyediakan fasilitasnya, namun permalink sebaiknya anda modifikasi ketika artikel masih anda buat dan belum anda publish, sekali anda publish maka permalink selamanya akan menjadi struktur url permalink dari artikel yang bersangkutan, dan tidak bisa lagi anda ubah.

Untuk memodifikasi permalink langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

a. Langkah pertama Artikel blog masih belum dipublis dan masih dalam tahap modifikasi.

b. Pada artikel blog yang sedang anda buat, silahkan anda klik menu link bergabar rantai yang letaknya di sisi sebelah kanan, terlihat seperti gambar dibawah ini:


custom permalink seo friendly blogspot


c. Silahkan anda pilih "Tautan permanen khusus" kemudian masukan link untuk struktur url permalink sesuai yang anda inginkan, ingat ketika membuat permalink sebaiknya lakukan ini:
  • Buat permalink sependek mungkin 3 sampai dengan 5 kata
  • Upayakan agar mengandung kata kunci.
  • Gunakan tanda dash (-) sebagai pengganti space
d. Tekan tembol Selesai jika permalink selesai anda modifikasi.

Underscore ( _ ) VS dashes (-) Mana yang lebih baik untuk permalink?

Permalink yang digenerate oleh blogspot pada umumnya akan menggunakan tanda dashes untuk memisahkan tiap kata dalam permalink tersebut, namun ketika dimodifikasi maka kita bisa membuat permalink sesuai dengan yang diinginkan.

beberapa tanda atau karakter pemisah pengganti space yang biasa digunakan untuk membuat permalink adalah dashes (-), underscore ( _ ) atau dot (.), dari ketiganya kira-kira mana yang lebih baik?

Berdasarkan referensi video dari mattcutt yang membahas mengenai Underscores vs dashes dalam url, menyatakan bahwa ketika membuat permalink disarankan untuk menggunakan tanda dashes (-) sebagai pengganti space atau pemisah tiap kata dalam permalink tersebut, dashes dianggap lebih seo friendly jika dibandingkan dengan karakter lainnya, namun ini bukanlah perkara yang terlalu mempengaruhi faktor seo, jika sebelumnya anda menggunakan karakter selain dashses pada url blog anda, tidak apa-apa anda tidak perlu memodifikasinya menjadi dahses.

Apakah Tahun dan tanggal bisa dihilangkan dalam struktur URL Blogspot?

Pengaturan url blogspot memang tidak selengkap dan sedinamis wordpress, di wordpress kita bisa menentukan format peralink yang beraneka ragam untuk struktur url sesuai dengan yang kita inginkan, salah satunya adalah dengan menghilangkan tanggal dan tahun sehingga lebih pendek dan tentu akan lebih seo friendly, namun khusus blogspot  sampai saat ini masih belum diberikan keleluasaan untuk memodifikasi format url bawaan blogspot, sehingga struktur url blog berflatform blogspot masih mengandung tahun dan tanggal pada setiap struktur url permalinknya.

Berikut contoh struktur url blogspot:

nama_blog/2015/10/custom-permalink-blogspot.html

struktur artikel blogspot selalu melibatkan tahun dan tanggal seperti terlihat pada ilustrasi contoh diatas. sampai saat ini segment tahun dan tanggal tersebut tidak bisa di hilangkan karena blogspot sendiri memang belum menyediakan fasilitas untuk mengaturnya.

 # Alternatif untuk menghilangkan Tahun dan tanggal pada Struktur url blogspot?

Meskipun secara khusus tahun dan tanggal pada struktur url blogspot tidak bisa dihilangkan namun ada salah satu alternatif agar struktur url tidak menggunakan tanggal dan tahun, yaitu membuat artikel dengan menggunakan page atau halaman statis, maka format url akan menjadi seperti dibawah ini:

nama_blog/p/perma-link.html.

12 komentar:

  1. Ternyata selama ini penerapan permalink yang saya terapkan di blog saya keliru. Saya lebih mengejar long tail keyword untuk membuat permalink sebuah postingan, dan ternyata hal itu tidak begitu SEO dan tidak dianjurkan juga yaa...

    makasih gan, atas informasi ini. Kanyaknya mulai saat ini saya harus menerapkan permalink yang hanya menggunakan 3-5 suku kata saja. Sangat membantu, sukses terus gan :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. ok sama-sama gan,

      memang untuk Judul artikel lebih baik menggunakan long tail itu sangat disarankan, namun ketika custom permalink lebih baik di buat sesimple dan sesederhana mungkin.

      Delete
  2. owh ternyata dashes (-) yang lebih seo ya mas

    ReplyDelete
  3. mas maaf mau nanya ,tapi maaf kalau misal di luar tema ..
    mengenai pemasangan kode WMT ke isi HTML -Template yang tidak ada meta content nya,apa bisa dibuat/pasang secara manual dengan kode yang sudah diberikan oleh WMT-nya sendiri? maksudnya saya ingin memasang kode tersebut kedalam isi HTML- nya tapi tidak ada ruang lagi karena sudah di pasang dengan kode alexa,, dan seumpamanya bisa dipasang secara tulis manual apa akan terverifikasi sebagaimana mestinya dan apa tidak akan terjadi masalah sama halaman blog tersebut ??
    kebetulan saya pake TLD sendiri ,dan sudah diverifikasi lewat ClientZone ,hanya saja saya ingin memasang kodenya juga di isi halaman template saya..
    mudah2an mas didin mengerti maksud saya ini,meskipun tata cara penyamapaiannya agak ribet.
    terima kasih

    ReplyDelete
  4. ternyata ada cara untuk menghilangan tanggal pada Link di google ya mas
    Cukup "akali" sedikit,, hehehe

    ReplyDelete
  5. Nah, ini dia yang beberapa waktu lalu yang saya cari tahu mas, soal underscore, dashes, bahkan titik sebagai penghubungnya.

    Kebetulan udah tau duluan mas. Tapi oke mas, ini versi indonesia. Kemarin saya baca bahasa inggrisnya, lumayan mumet artiinnya :D

    Thanks mas didin. Keep blogging!

    ReplyDelete
  6. saya pun masih belajar banyak tentang seo nih kang . makasi dah kang nambah sedikit ilmu tenang custom permalink

    ReplyDelete
  7. Sebagai blogger yg masih hijau saya bersyukur mampir di blog sampean mas. dapat dua ilmu seo tentang permanent link dan menghilangkan tanggal di postingan. maturnuwun.

    ReplyDelete
  8. Mohon bimbingan, saya telah membuat artikel sederhana dan tiba-tiba saya mengganti judul semua artikel saya (permalink tetap sama).

    Pertanyaan saya :

    Apakah traffic itu ada pada permalink / entri atau kah pada sebuah blog secara keseluruhan atau ke duanya.

    Mohon bimbingan bagi siapa saja yang memiliki ilmu di bidang ini. Saya benar-benar belajar dan ingin memahami

    Terima kasih banyak :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Permalink hanya bagian kecil dari optimasi seo onpage yang memiliki pengaruh kecil untuk meningkatkan relevansi artikel terhadap kata kunci, semakin banyak faktor seo onpage yang dilibatkan potensinya akan semakin besar.

      Judul, permalink entry dan penyajian artikel harus diperhatikan agar potensi mendapatkan peringkat baik di serp lebih banyak.

      Delete
  9. Saya kok malah ada tambahan angka sesudah keyword yang saya masukkan di link yang saya ganti Gan? Tidak hanya tanggal.

    ReplyDelete
  10. Sangat membantu bagi blogger pemula seperti saya ini, belajar SEO dari nol...terimakasih

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar yang sesuai dengan topik, Mohon Maaf komentar dengan nama komentator dan isi komentar yang berbau P*RN*GRAFI, OB*T, H*CK, J*DI dan komentar yang mengandung link aktif, Tidak akan ditampilkan!