Tidak dipungkiri bahwa saat ini youtube merupakan situs untuk straming / menonton video online yang paling banyak digemari, ada ribuan video yang diupload setiap hari, banyak orang yang rela mengupload video ke youtube dengan berbagai tujuan, ada yang ingin terkenal, karena hoby atau karena ingin mendapatkan penghasilan secara online dari internet.

Kepopuleran video youtube biasanya ditentukan dengan jumlah viewer, subscriber dan juga liker untuk setiap video, semakin popular chanel youtube anda dan semakin banyak jumlah video dan like pada video anda maka dapat dipastikan video dan chanel youtube yang anda kelola akan semakin popular dan akan memiliki potensi mudah muncul di hasil pencarian youtube.

Penyebab kenapa video tidak muncul di youtube

Perlu diketahui bahwa saat ini youtube bisa menjadi salah satu alternative anda untuk mendapatkan penghasilan dari internet, dengan cara memonetisasi chanel youtube anda dengan cara bekerjasama dengan media periklanan google adsense milik google.

Sayangnya mendapatkan penghasilan dari video youtube tidaklah mudah, apalagi saat ini ada kebijakan baru youtube bahwa chanel youtube baru bisa dimonetisasi setelah viewer-nya minimal sudah mencapai 10.000 view.

Selain itu besar kecilnya penghasilan dari youtube sangat dipengaruhi oleh pemirsa youtube anda, dan besar kecilnya jumlah pemirsa yang menonton video anda akan sangat dipengaruhi oleh jumlah subscriber youtube anda dan juga optimasi chanel dan juga video anda.

Baca: Faktor penentu rangking video youtube

Permasalahan yang sering dialami  oleh para youtuber pemula adalah video youtube yang mereka upload sangat sulit sekali ditemukan di hasil pencarian.

Sebenarnya untuk pemula hal tersebut normal, tapi karena kurangnya informasi, banyak pemula yang mengeluhkan kenapa videonya tidak muncul di pencarian youtube.

Penyebab kenapa video youtube tidak muncul di hasil pencarian youtube

Ada banyak keluhan yang dialami oleh para youtuber terkait video yang mereka upload, salah satunya adalah videonya ternyata sulit ditemukan di hasil pencarian walaupun menggunakan kata kunci yang spesifik, sehingga viewer pun sulit meningkat.

Sebenarnya ada banyak factor kenapa video youtube anda tidak muncul di hasil pencarian, beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Video anda baru diupload

Penyebab yang pertama kenapa video anda tidak muncul bisa jadi karena video anda baru saja diupload, jadi jangan heran, ketika anda baru mengupload video ke youtube anda tidak akan melihat video anda muncul ketika mencarinya, walaupun dengan kata kunci yang spesifik sama persis dengan judul video anda.

Itu dikarenakan video kemungkinan besar masih dalam tahap peninjouan oleh pihak tim youtube, jika video anda dianggap layak untuk konsumsi publik maka video pada akhirnya akan bisa muncul di hasil pencarian, walaupun bukan di posisi terbaik.

Video baru diupload agar bisa muncul dan bisa dilihat di hasil pencarian youtube iasanya memerlukan waktu lebih dari 1 hari, jadi jika video baru anda belum muncul, tunggu saja beberapa hari lalu lakukan pengecekan ulang.

1. Jumlah view video youtube anda masih sedikit.

Perlu diketahui bahwa salah satu factor mudah tidaknya judul video youtube anda ditemukan di hasil pencarian youtube adalah factor jumlah viewer atau permirsa video youtube anda, semakin banyak jumlah viewer maka biasanya peringkat video akan semakin baik, sehingga semakin berpotensi muncul di hasil pencarian video dengan kata kunci relevan.

Agar video mendapatkan rangking tertinggi di hasil pencarian youtube, maka anda harus berupaya untuk meningkatkan video anda, beberapa caranya yaitu:
  • Ajak pemirsa video anda untuk melakukan share ke sosial media
  • Ajak juga mereka untuk menjadi pelanggan atau subcriber chanel anda. 
  • Lakukan promosi baik di sosial media atau di halaman blog.
  • dll

2.  Jumlah  Like blm bnyak

Selain jumlah pemirsa, jumlah like atau yang menyukai video pun sangat berpengaruh sekali menentukan rangking video di hasil pencarian video youtube.


Video anda bisa kalah bersaing dengan video dengan judul relevan lainnya yang sudah dulu populer, jika judul video yang anda ambil merupakan judul dengan persaingan sulit.

Agar video dapat bersaing, maka salah satu caranya adalah meningkatkan jumlah like, semakin banyak like maka video akan mendapatkan kesempatan yang baik untuk dapat muncul di posisi terbaik.

Untuk mendapatkan like, tentu salah satu cara adalah anda harus menyajikan video yang berkualitas dan juga video yang relevan dengan judul video yang anda buat, serta jangan lupa untuk mengajak mereka menyukai video, ajakan dapat anda sisipkan di akhir video atau di awal video,

3.  Chanel video anda masih baru dan belum dikenal

Penyebab berikutnya kenapa video youtube sulit ditemukan dan tidak muncul di hasil pencarian situs youtube, salah satu penyebabnya karena chanel dari video anda masih baru dan belum dikenal.

Untuk mempopulerkan chanel diantaranya adalah:
  • Buat chanel yang sedikit unik, agar identitas chanel berbeda dengan chanel lainnya
  • Selalu Upload video unik dan berkualitas setiap secara continue
  • Lakukan Promosi, baik di social media, maupun di blog pribadi.
  • Libatkan optimasi pada chanel maupun video anda.
  • Ajak pemirsa video anda untuk melakukan share chanel atau video anda di sosial media, ajakan bisa anda sisipkan di akhir video atau di awal video.

Chanel akan semakin popular seiring dengan semakin bertambahnya viewer, liker dan juga subscriber chanel anda, semakin popular maka reputasi chanel anda bukan hanya akan dianggap baik dimata pengunjung tetapi juga di mata mesin youtube.

4. Judul Video anda terlalu pasaran dan kalah bersaing dengan video lainnya

Perhatikan ketika memberikan judul video, sebaiknya hindari judul yang sama presis dengan judul video lainnya yang relevan, karena jika chanel anda masih muda, maka video dapat dipastikan akan kalah bersaing dan akan sulit ditemukan di hasil pencarian, kecuali judul tersebut judul yang memang saingannya mudah.

Untuk mendapatkan judul video yang baik, maka penting sekali melakukan proses riset kata kunci untuk judul video youtube, sehingga video yang dibuat merupakan video dengan judul yang banyak memiliki jumlah pencarian namun persaingannya sedikit.

Sebelum anda menentkukan judul video, lakukan pencarian di situs youtube untuk judul video anda, lalu amati setiap judul yang muncul, jika hasilnya ternyata banyak video dengan judul yang persis sama dan sudah memiliki jumlah viewer puluhan ribu, sebaiknya anda ganti atau modifikasi sedikit judul video anda agar kelihatan lebih berbeda dan unik  dengan judul lainnya namun tetap relevan.

5. Kurangnya Penggunaan Tag pada video

Relevansi video dengan kata kunci pencarian youtube, salah satunya bisa dipengaruhi oleh penggunaan tag video, tag video youtube merupakan kata kunci deskriptif yang dapat ditambahkan ke video untuk membantu orang menemukan konten Anda.

Sebaiknya setiap kali video selesai diupload, selain menentukan judul, deskripsi video, jangan lupa untuk melibatkan tag, tentunya dengan memperhatikan relevansi tag terhadap kata kunci dan isi video yang dimaksud, agar video anda kaya akan relevansi kata kunci.

6. Kurangnya deskripsi

Selain kualitas video, tag dan juga judul, yang tidak kalah pentingnya adalah penggunaan deskripsi, buat deskripsi video sebaik mungkin, sisipkan target kata kunci senatural mungkin, tapi ingat jangan berlebihan menjejal deskripsi dengan kata kunci, karena youtube saat ini cukup pintar.

Jika deskripsi anda terlalu dijejali kata kunci maka akan sangat berpotensi dianggap melanggar kebijakan, akhirbukan hasil memuaskan yang akan anda dapatkan namun bisa saja video anda kena penalty dan di suspend oleh youtube.


Itulah beberapa hal mengenai   Penyebab Kenapa video tidak muncul di hasil pencarian youtube, semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang sesuai dengan topik, Mohon Maaf komentar dengan nama komentator dan isi komentar yang berbau P*RN*GRAFI, OB*T, H*CK, J*DI dan komentar yang mengandung link aktif, Tidak akan ditampilkan!